Dahana Catatkan Laba Bersih Terbesar Sepanjang Sejarah
BUMNINC.COM I PT Dahana berhasil membukukan sejarah dengan mencatatkan laba bersih tahun 2022 sebesar Rp. 260,7 miliar. Pencapaian ini meningkat signifikan dari laba bersih tahun 2021 yang berjumlah sebesar Rp. 25,5 miliar.
Wildan Widarman menuturkan, meski berada dalam bayang-bayang Covid-19, insan Dahana mampu meningkatkan kinerja unggul, berbekal core values AKHLAK perusahaan mampu membukukan keuntungan yang terbesar sepanjang sejarah perusahaan berdiri.
“Ini berkat kerjasama yang baik di antara RUPS, dewan komisaris, BoD, hingga kinerja unggul seluruh insan DAHANA. Semoga pencapaian ini, tidak melenakan kita, sehingga perusahaan tetap dapat mempertahankan bahkan melampaui capaian tahun 2022 di tahun-tahun mendatang,” ungkap Wildan di Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Holding BUMN Industri Pertahanan DEFEND ID yang diselenggarakan di Jakarta, Senin.
Berdasarkan laporan keuangan, kinerja perusahaan juga meningkat di berbagai bidang seperti, Tingkat Kesehatan Perusahaan dengan skor 92.00 “Sehat AA” melampaui target RKAP 2022 dengan skor 78.5 “Sehat A”. Dalam RUPS kedua setelah resmi bergabung dengan DEFEND ID, Dahana juga tercatat telah mematuhi semual hal material di aspek kepatuhan.

 
 
 
 
 
 
