Majukan UMKM, Pupuk Kaltim Hadirkan Produk Wastra di PaDi Expo
BUMNINC.COM I PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim), anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero), menghadirkan produk wastra dari UMKM binaan di gelaran Pasar Digital (PaDi) UMKM Expo 2023 dalam rangka meningkatkan daya saing serta peluang pasar UMKM lokal.
“Pengembangan UMKM merupakan salah satu fokus implementasi tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) Pupuk Kaltim, dengan mendorong seluruh pelaku usaha binaan menghasilkan karya berkualitas melalui serangkaian pendampingan yang diberikan,” ujar Direktur Keuangan dan Umum Pupuk Kaltim Qomaruzzaman dalam keterangannya di Jakarta, Selasa.
Ia mencontohkan Batik Kuntul Perak dan Batik Beras Basah merupakan produk UMKM lokal Bontang, Kaltim, yang telah meraih Sertifikat Produk Pengguna Tanda Standar Nasional Indonesia (SPPT SNI) dari Badan Standardisasi Nasional (BSN), dengan kualitas yang juga telah diakui secara nasional.
Dia menambahkan kedua produk batik ini tak hanya eksis di tataran lokal, tapi juga mampu menembus pasar nasional, yang bersaing dengan kerajinan serupa dari berbagai daerah di Indonesia.
Bahkan, dalam sejumlah gelaran berskala internasional, dua produk batik binaan Pupuk Kaltim ini mendapatkan respons positif dari berbagai kalangan.
Hal ini sekaligus membuktikan bahwa hasil produk kreatif asli Bontang mampu bersaing dan siap naik kelas ke level internasional, sehingga pengembangan potensi untuk membuka peluang yang lebih luas terus didorong perusahaan, agar UMKM binaan bisa menembus pasar global.